Singhamerta Smart Safe City: Hunian Sehat untuk Keluarga Hebat – Memiliki rumah yang sehat, nyaman, dan sesuai kriteria pasti menjadi mimpi kita. Bukan hanya hanya yang sudah berkeluarga, tetapi juga para single mandiri.
Single udah mikir rumah? Iya, kalau bisa beli mengapa tidak? Karena nanti kalau udah berkeluarga pasti banyak kebutuhan. Selain itu memiliki rumah juga bisa menjadi asset dan membantu pasangan.
Rumah pasti juga menjadi perhatian keluarga muda, rasanya lebih nyaman dan bebas kalau tinggal di rumah sendiri.
Kalau yang sudah punya rumah, perlukah beli lagi?
Kalau saya ditanya itu, saya pasti jawab perlu. Karena rumah adalah asset yang akan naik terus harganya. Selain itu masa depan adalah milik mereka yang menyiapkan dengan baik mulai dari hari ini. Jadi tidak ada kata rugi kalau kita memiliki beberapa rumah.. aamiin. Doa yang kenceng heheh.
Tapi ada yang bilang, “rumah tidak awet, bahkan kadang ada yang retak padahal belum lama ditinggali,” atau tidak cocok dengan lingkungannya, atau masalah lain yang bikin tidak betah.
Saya pernah mengalami hal ini. Udah DP tapi pas mau deal, urung. Ada tidak sreg. Dan malah dapat rumah yang nggak sengaja lihat trus langsung sreg. Emang jodoh-jodohan sih ya?
Trus gimana agar bisa klik dengan rumah yang akan dibeli? Salah satunya survey.
Lha karena salah satu dreamlist saya adalah memiliki rumah di area Malang agar dekat dengan tempat kerja, jadi beberapa kali survey perumahan.
Sampailah saya bertemu dengan Singhamerta City di daerah Wagir yang sesuai kriteria. Sesuai kriteria gimana nih?
Ehm… begini teman-teman.. saat kita mau membeli sesuatu kita pasti memiliki kriteria tertentu. Apalagi beli rumah, pasti juga memiliki kriteria, mencari yang memiliki banyak kelebihan.
Dan inilah 11 kelebihan Singhamerta City.
-
Letak yang strategis
Letak menjadi pilihan pertama karena terkait dengan mobilitas. Kawasan Singhamerta City masuk untuuk kriteria ini.
- 15 menit ke ke Mall Olympic Garden, Alun-Alun Kota Malang, dan Rumah Sakit Terdekat
- 20 menit ke ke Stasiun Malang, Universitas Brawijaya, dan Universitas Kanjuruhan
- 30 menit ke Exit Toll Sawojajar Malang
- 45 menit ke Kawasan Wisata Batu Malang
2. Keamanan terjamin
Poin ini penting karena saya sering keluar kota. Pas tahu tagline “Live Safely in Smart and Prosperous City” nya Singhamerta, saya jadi yakin kalau nih perumahan aman.
Hal ini terlihat dari bagian depan yang menerapkan one gate system cluster.
Selain itu untuk type 60 dan 100 menggunakan tipe smart home. Akses pintu utama menggunakan kunci, kartu, sidik jari. Smart door lock.
Trus tipe 100 mnggunakan system smart home yaitu monitor listrik menggunakan gawai. Pemanfaatan teknologi pintar dalam pengembangan lingkungan pastinya untuk memudahkan penghuni mengakses berbagai fasilitas di dalam lingkungan Singhamerta City
-
Air lancar
Hampir seluruh kegiatan yang kita lakukan melibatkan air di dalamnya. Rasanya kesal kalau air tiba-tiba tidak nyala. Mandi bagaimana? Minum? Cucian numpuk? Banyak piring kotor, dan berbagai keluhan lain.
Mengingat keberdaan dan fungsi air yang krusial ini, kita pasti mempertimbangkan aspek air bersih. Singhamerta City ini tidak hanya terletak di dekat sumber mata air, tapi juga memakai sumber mata air alami, bukan PDAM. Sumber air alami dengan pengelolaan air mandiri yang sudah diuji dan terbukti kalau memiliki kualitas air terbaik. Pasti lebih segar, jernih, harganya juga lebih murah.
Sepertinya ini sejalan dengan nama Singhamerta sendiri. “Singha” diambil dari nama kerajaan dan “merta” berarti air. Harapannya Singhamerta City menjadi kawasan hunian aman dan nyaman yang kaya akan sumber air alami.
-
Lingkungan Sehat
Maksudnya lingkungan sehat ini bagaimana? Selain memiliki kekayaan sumber air yang melimpah, Singhamerta City yang terletak ketinggian 610 mdpl ini memiliki 50% green area yang dikelilingi pemandangan pengunungan hijau permai dengan udara yang bersih dan sejuk, suasana permai. Pasti membuat penghuninya betah.
-
Infastruktur
Singhamerta City dibangun dengan desain serta bahan bangunan berkualitas tinggi. Hal ini terlihat dari kokohnya bangunan di sana.
-
Akses jalan perumahan yang lebar
Spill ya, jalan di bagian depan Singhamerta City memiliki lebar 13 meter, sedang yang masuk cluster lebarnya 8-9 meter. Luas banget! 2 mobil ketemu aman. Rencana ke depan, jalan akan didesain searah agar lebih wuzz lancer.
Mengapa jalan menjadi poin yang tak kalah penting? ini karena saya pernah masuk perumahan yang jalanya sempit. Riweh mau lewat.
-
Sertifikat sudah terpisah
Pernah dengar kasus perumahan yang ribet untuk masalah sertifikat? Pemilik rumah pasti merasa kurang nyaman kalau sertifikatt belum beres. Lha di Singhamerta ini aman secara legalitas karena sertifikat sudah terpisah masing-masing lahan.
-
Fasilitas umum yang akan dikembangkan
Melihat grand design Singhamerta City saya percaya perumahan ini memiliki prospek untuk menjadi rumah malang terbaik. Salah satunya karena ada fasilitas umum yang dikembangkan dengan apik. Fasilitas umum yang dalam proses pengembangan ini adalah mushola, jogging track, area bermain, taman keluarga, dan tempat wisata kekinian.
-
Nilai investasi tinggi
Melihat potensi area yang terus dikembangkan serta komitmen developer dalam mewujudkan kawasan Smart Safe City yang mengutamakan nilai tambah terhadap kawasan dan hunian, fitur dan fasilitas, realisasi kawasan yang sehat nan produktif, menjadikan Singhamerta City adalah investasi yang bagus untuk dimiliki saat ini.membuat Singhamerta City memiliki nilai investasi tinggi di masa depan.
-
Makam
Jangan sampai poin ini terlewat ya, makam adalah rumah masa depan kita. Urusan makam di Singhamerta City bagaimana? Good news nih, Developer Singhamerta City adalah satu-satunya developer yg memiliki tanah makam 2000 meter. Weeww.. aman deh.
-
Pembayaran mudah
Pembayaran di Singhamerta City bisa dibilang lunak dan beragam.
Cukup dengan tanda jadi (TJ) 10 juta kita bisa free konsultasi dan memilih
- Cash keras dengan 3 kali cicilan
- Cash bertahap yaitu cicilan 1 tahun tanpa bunga, tanpa DP, dan tidak mengikuti kenaikan harga
- KPR 0 DP, cukup TJ 10 juta
- Inhouse panjang 10-15 tahun.
Fleksible kan? Ada beragam tipe yang bisa dipilih.
Beneran nih kelebihan Singhamerta seabrek itu? Iyes, saya udah jalan-jalan ke sana. Kalau teman-teman belum percaya, boleh lo main-main ke perumahan yang terletak di Jl. Mulyorejo Gang IV, Desa Jedong, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65158 ini.
Harga Singhamerta Residence
Harga Singhamerta Residence mulai dari Rp 455.400.000-Rp 1.760.550.000.
Mau diskon?
Mau dong?
Spesial di bulan Juni, teman-teman pembaca blog duniazie.com akan mendapatkan hadiah Yamaha Nmax, emas, dan smartphone, free Administrasi Legalitas : AJB,IMB,BBN,BPHTB, free Kanopi Carport dan Water Heater untuk pembelian Cluster Jayaghu. Tak hanya itu, ada juga CASHBACK 50.000.000 cukup dengan menyebutkan kode ZIE 0609. Lima puluh juta woi! Yuk calling 081 2226 441 441 mumpung banyak bonus.
Masih mau bonus tambahan? Yuk ajak saya ke sana, nanti saya bantu cari bonus promo lainnya hehehe..