Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner: Rambut Anti Lepek saat Traveling
Salah satu keluhan buat traveler berhijab adalah rambut lepek. Ini beberapa kali saya alami. Apalagi kalau travellingnya di atas perahu seharian, atau seharian memakai jilbab yang sama.
Sampai akhirnya tiap travelling saya harus bawa sampo agar rambut terus terjaga. Namun hal ini juga belum sepenuhnya menjadi jalan keluar. Kadang masih lepek dan rontok. Sedih banget.
Dulu pertanyaan “bingung bawa sampo apa untuk traveling?” selalu bergema di benak.
Sekarang tidak lagi, kalau ingin yang mudah dan praktis dibawa, Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner merupakan pilihan yang sempurna. Selain kemasannya yang praktis dimasukkan ke dalam tas, kedua produk terbaru Scarlett tersebut juga memiliki kualitas terbaik.
Anda tahu sendiri bahwa traveling akan membutuhkan banyak waktu. Beberapa persiapan juga harus dibawa agar jalan-jalan bisa nyaman, terutama produk untuk merawat rambut. Tidak dapat dipungkiri kalau di tempat tujuan Anda harus tetap menjaga kebersihan rambut.
Apakah Perlu Menggunakan Shampoo dan Conditioner Saat Traveling?
Sebagaimana yang Anda ketahui bahwa shampoo diaplikasikan terlebih dahulu sebelum conditioner. Sampo memiliki banyak manfaat untuk kulit kepala dan rambut, terutama dalam hal membersihkan kotoran yang menempel saat sedang traveling.
Kondisioner juga bermanfaat untuk membuat rambut lebih mudah diatur dan meningkatkan volumenya. Jadi, sampo dan kondisioner sama-sama penting karena saling melengkapi dengan fungsinya yang berbeda. Keduanya harus ada di tas Anda agar traveling berjalan lancar. Anda juga bisa mengambil foto tanpa khawatir rambut lepek.
Baik sampo maupun kondisioner juga penting bagi perempuan yang melakukan perawatan rambut seperti smoothing atau coloring, karena Anda tidak pernah tahu bagaimana polusi udara akan mengganggu kesehatan rambut saat perjalanan.
Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner
Sampo dan kondisioner terbaru dari Scarlett ini memiliki packaging yang menarik dan praktis, karena dalam bentuk botol. Sebagaimana produk Scarlett pada umumnya, keduanya juga mempunyai warna terang yang cantik.
Sampo dan kondisioner ini juga sudah terjamin aman dan BPOM approved. Jadi, Anda tak perlu merasa khawatir ketika menggunakannya untuk perawatan ketika traveling.
Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo
Yordanian Sea Salt Shampoo hadir dengan warna biru terang. Kemasannya rapi dan terlihat menyegarkan. Produk ini recommended untuk Anda yang ingin merawat rambut ketika traveling dengan sensasi nyaman bak di salon.
Beberapa manfaat dari produk sampo Scarlett ini antara lain:
- Merawat kulit kepala dengan mengurangi kadar minyak yang berlebih.
- Membantu pertumbuhan rambut agar lebih cepat.
- Memperkuat folikel rambut.
- Mengatasi dan mengurangi kulit kepala gatal akibat ketombe.
- Membuat rambut menjadi lebih bervolume.
Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner
Berbeda warna dengan kemasan sampo, kondisioner dari Scarlett ini memiliki warna kemasan merah muda yang terang. Warnanya benar-benar cantik, khas produk Scarlett pada umumnya. Sensasi harumnya juga akan membuat Anda terpesona, merasa seperti sedang perawatan di salon.
Selain harum, kondisioner ini juga memiliki sejumlah manfaat seperti berikut:
- Membantu rambut agar lebih lembut dan halus.
- Menstimulasi rambut supaya tumbuh lebih cepat.
- Menguatkan akar rambut.
- Mengatasi kadar minyak yang berlebih pada kulit kepala.
- Mengatasi dan mencegah rambut rontok.
- Mengatasi masalah rambut bercabang.
Ada alasan kenapa Scarlett memilih bahan sea salt atau garam laut sebagai komponen penting untuk produk perawatan rambut. Pasalnya, garam laut sangat bermanfaat untuk proses eksfoliasi kulit kepala, membantu rambut tumbuh lebih cepat, serta meningkatkan sirkulasi darah. Kandungan mineral di dalamnya juga bisa menguatkan folikel rambut.
Keduanya benar-benar cocok sebagai teman baik ketika Anda sedang traveling. Rambut tetap sehat, mudah diatur, dan pastinya selalu terjaga kelembutannya.
Cuci rambut dengan produk berkualitas seperti Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner tidak hanya memberikan hasil optimal, tapi juga rasa senang tersendiri. Apalagi keramas juga bisa mengurangi stress dan lelah setelah perjalanan panjang.